Workshop RTL Reskilling dan Upskilling

Workshop RTL  Reskilling dan Upskilling – Pada hari senin dan selasa, 24 – 25 Juli 2023 seluruh dewan guru telak melaksanakan kegiatan Workshop RTL  Reskilling dan Upskilling di Aula SMK Muhammadiyah 3 Banjarmasin.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bapak Deni Teguh Imam Prayitno, S.S., M.Pd sebagai narasumber dari Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Bisnis Pariwisata, serta Ibu Sri Mulyaningsih, S.Pd., M. selaku Pengawas Pembina SMK Muhammadiyah 3 Banjarmasin.

 

Dalam kegiatan selama dua hari tersebut seluruh dewan guru dan staf tata usaha SMK Muhammdiyah 3 Banjarmasin diberikan pembekalan atau pelatihan dari narasumber berupa materi platform Merdeka Mengajar.

Platform Merdeka Mengajar adalah platform teknologi yang disediakan untuk guru dan kepala sekolah dalam mengajar, belajar, dan berkarya. Untuk mengakses fitur/menu yang ada di dalam platform Merdeka Mengajar, pengguna perlu masuk (login) dengan Akun Pembelajaran.

workshop merdeka belajar

Dengan adanya workshop ini seluruh dewan guru menjadi sangat terbantu dalam proses belajar mengajar dan bisa menyesuaikan dengan perkebangan teknologi sekarang yang serba menggunakan smartphone, serta dapat meningkatkan kualitas komperensi pendidik

 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *